Sikat Gigi Kucing
Seperti halnya manusia, gigi kucing pun wajib dibersihkan/disikat menggunakan sikat gigi khusus kucing. Proses membersihkan/menyikat gigi, bagi yang belum terbiasa awalnya mungkin terasa cukup sulit, namun setelah terbiasa, proses tersebut menjadi hal yang menyenangkan (menjadi kegiatan hiburan tersendiri).
Sikat gigi untuk kucing bermacam-macam jenis dan merknya mulai dari yang ditempelkan di ujung jari, hingga yang terdiri dari 3 sisi sikat (bisa menyikat permukaan gigi bagian luar, dalam dan atas sekaligus).
Di bawah ini adalah bermacam-macam sikat gigi kucing tersebut.
Klik gambarnya untuk memperbesar.
|
Blower Kucing
Blower adalah alat yang mengeluarkan hembusan angin yang cukup keras untuk berbagai macam keperluan, salah-satunya untuk membantu mengeringkan kucing setelah di grooming (dimandikan).
Umumnya para pencinta kucing pernah menggunakan Hair Dryer untuk membantu mengeringkan kucing. Namun untuk pecinta kucing yang memiliki banyak kucing sebaiknya juga memiliki blower. Karena dengan Blower anda bisa mengeringkan 5 ekor kucing dalam 1 jam tanpa harus memegang sisir di tangan satunya lagi. Karena blower tidak membutuhkan sisir untuk mempercepat kering, dan bulu kucing lebih mengembang setelah kering.
Hal ini bukan berarti Hair Dryer tidak dibutuhkan, namun tetap dibutuhkan untuk pengeringan akhir agar lebih kering sempurna.
Terdapat banyak Blower di pasaran. Namun anda perlu berhati-hati dalam memilih blower tersebut. Sebaiknya memilih blower yang memang dirancang untuk binatang (pet), bukan untuk vacumm (pembersih debu rumah tangga).
Terdapat beberapa jenis blower antara lain ;
Hair Dryer
Hair dryer digunakan untuk pengeringan akhir agar bulu kucing kering dengan sempurna setelah mandi (grooming).
Di bawah ini adalah beberapa macam hair dryer.
Klik gambarnya untuk memperbesar.
|
Sumber :
Tulisan pada halaman ini dari berbagai sumber, antara lain dari kucing.biz dan dari dompi.co.id, flamboyan.co.id, CFI, ICA, CFSI, dsb yang telah disempurnakan (diupdate) isi atau materinya.
Bila anda ingin mengcopy tulisan maupun gambar2 pada situs ini, silakan saja, tidak masalah, hitung2 turut mencerdaskan masyarakat dan nambah amal plus pahala. Tentu saja jangan lupa mencantumkan sumbernya, rumah kucing Ok, salam kucing.
Tulisan pada halaman ini dari berbagai sumber, antara lain dari kucing.biz dan dari dompi.co.id, flamboyan.co.id, CFI, ICA, CFSI, dsb yang telah disempurnakan (diupdate) isi atau materinya.
Bila anda ingin mengcopy tulisan maupun gambar2 pada situs ini, silakan saja, tidak masalah, hitung2 turut mencerdaskan masyarakat dan nambah amal plus pahala. Tentu saja jangan lupa mencantumkan sumbernya, rumah kucing Ok, salam kucing.
0 komentar:
Posting Komentar